
Babakan Madang – Bogor, Kepolisian Sektor Babakan Madang – Polres Bogor. Hari Senin Tanggal 11 Mei 2020 di Sp Trumix / Sirkuit Sentul Desa Sentul Kec Babakan Madang Kab Bogor. Unit Lantas Polsek Babakan Madang dipimpin oleh Panit 1 Lantas IPTU Estika Anoprie Yantie D, SH dan Panit 2 Lantas Bripka Harri Kurniawan, SE Melaksanakan giat pemasangan spanduk Himbauan tentang Keselamatan Berlalu Lintas di Jalan Raya.
Himbauan Unit Lantas Polsek Babakan Madang, Untuk keselamatan kita bersama taati aturan berlalu lintas sbb :
- Gunakan Helm SNI, Standar Nasional Indonesia
- Gunakan Sabuk Pengaman
- Berkendara Tidak Dalam Keadaan Mabuk
- Patuhi Rambu Lalu Lintas
- Anak Dibawah Umur Tidak Berkendara
Jadilah Pelopor Keselamatan Berlalu lintas
Mematuhi keselamatan lalu lintas, Dapat menjaga keselamatan anda dan orang lain

Lokasi pemasangan spanduk ini dilaksanakan di tempat keramaian al :
- Simpang Trumix / Sirkuit Sentul
- Simpang Masjid Andalusia Jln Raya MH Thamrin Sentul City
(Admin – Babakan Madang)