Puskesmas Tajur Menerima Bantuan Alat Kesehatan Dari Kelompok GERMAS (Gerakan Masyarakat Sehat)

0
176

Citeureup – Bogor, Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Citeureup Polres Bogor selaku pembina Desa Tajur mendampingi pihak Puskesmas Tajur Kecamatan Citeureup menerima bantuan berupa alat kesehatan dari kelompok warga masyarakat GERMAS (Gerakan Masyarakat Sehat) (01/05/20)

IPDA UJANG PRIYADI selaku Bhabinkamtibmas Desa Tajur mendapingi pihak Puskesmas Tajur menerima bantuan alat kesehatan dari kelompok masyarakat GERMAS (Gerakan Masyarakat Sehat).

Partisipasi dari kelompok warga masyarakat GERMAS yang memberikan bantuan berupa alat kesehatan diantaranya adalah APD (Alat Pelindung Diri) kepada pihak Puskesmas Desa Tajur Kecamatan Citeureup Kabupaten Bogor.

Peran serta masyarakat yang mengapresiasi kinerja dari tenaga team medis yang tanpa rasa lelah dan penuh kesabaran dalam melakukan pertolongan terhadap warga masyarakat yang terpapar oleh virus corona atau Covid-19.

IPDA UJANG PRIYADI selaku Bhabinkamtibmas Desa Tajur mendapingi pihak Puskesmas Tajur menerima bantuan alat kesehatan dari kelompok masyarakat GERMAS (Gerakan Masyarakat Sehat).

Ditengah pandemi wabah virus corona atau Covid-19 yang sedang melanda negri indonesia saat ini, peran serta dari masyarakat sangat diperlukan dalam membantu dalam pencegahan dan memutuskan mata rantai penyebaran virus corona atau Covid-19.

Tenaga team medis hanya menanggulangi warga masyarakat yang sudah terpapar oleh virus corona atau Covid-19 tersebut, namun dalam pencegahan penyebaran virus corona tersebut harus ada peran serta dari warga masyarakat itu sendiri.

(Admin Citeureup).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini