Leuwiliang–Bogor, Kepolisian Sektor Leuwiliang Polres Bogor dengan menggunakan mobil patroli berkeliling dengan menggunakan alat pengeras suara serta memasang banner guna memberikan himbauan kamtibmas dan pencegahan penyebaran/penularan virus corona (Covid-19) kepada masyarakat di Wilayah Hukum Polsek Leuwiliang Polres Bogor. Minggu, 22/03/2020.

Kapolsek Leuwiliang, Ajun Komisaris Polisi Ismet Inono, SH., mengatakan bahwa sebagai salah satu bentuk pelayanan kepada masyarakat, kami dari Polsek Leuwiliang, memberikan himbauan Kamtibmas terutama mengenai pencegahan virus corona di wilayah hukum Polsek Leuwiliang. Dalam himbauan nya, Kapolsek Leuwiliang mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk selalu berprilaku hidup sehat, dengan cara menjaga kebersihan lingkungan, olahraga yang teratur dan makan-makanan yang bergizi.

Kegiatan yang dilakukan Polsek Leuwiliang melalui anggota Shabara Aiptu Wahyudin dan Aipda R. Juhaedi melakukan himbauan dengan pengeras suara sambil berpatroli dan menempelkan banner tentang pencegahan penyebaran virus corona tersebut merupakan upaya untuk memberikan motivasi dan semangat kepada warga masyarakat dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona yang sedang menjadi pandemik di negara kita, serta memberikan rasa aman, nyaman dan menghindari kepanikan masyarakat.