Gunung Putri. Bogor. Himbauan tentang pencegahan covid 19 terus di lakukan oleh Kepolisian, khusus nya Polsek Gunung Putri tidak henti2 nya melaksanakan woro woro untuk menghimbau masyarakat.
Pawas Polsek Gunung Putri Ipda Agung Taupan, SH. Bersama dengan piket fungsi sabhara, lalulintas, reskrim yang bertugas Hari Rabu tgl 25 maret 2020. Memberikan himbauan melalui pengeras suara maupun secara langsung dengan masyarakat di wilayah gunung putri terkait dengan adanya covid 19 dan pencegahan nya.
Dalam himbauan itu di sampaikan kepada masyarakat Desa Gunung Putri agar menghindari tempat keramaian berdiam diri dirumah, selalu mencuci tangan, hindari kontak langsung fisik secara langsung, menggunakan masker apabila bepergian, usahakan berjemur apabila ada matahari karena sinar matahari akan mencegah masuk nya wabah covid 19. Tetap jaga kebersihan dan tidak panik. Kegiatan dilaksanakan dipusat keramaian, di pasar wanaherang gunung putri, di jalan raya mercedez gunung putri. (admin gnputri).