Jaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Giat Siskamling Bersama Warga

0
114
Bhabinkamtibmas Aiptu H. M. Pardede giat siskamling bersama warga 9/8)

Megamendung, Bogor-Kepolisian Sektor Megamendung, Polres Bogor, Bhabinkamtibmas Desa Cipayung Girang Aiptu H. M. Pardede bersama-sama warga kampung cipayung melaksanakan siskamling jaga kamtibmas pada hari Minggu (9/8/2020).

Aiptu H. M. Pardede selaku bhabinkamtibmas desa cipayung girang dalam menjalankan tugasnya selalu mengajak warga untuk mengaktifkan siskamling di kampung-kampung untuk menjaga kamtibmas di wilayahnya. Walaupun dimasa pandemic covid 19 ini, siskamling tetap harus dilaksanakan untuk menjaga keamanan di kampungnya masing-masing.

Bhabinkamtibmas juga mengingatkan kepada warga desa cipayung girang untuk mematuhi protokol kesehatan dengan selalu memakai masker dimanapun berada, sering cuci tangan dengan sabun di tempat air yang mengalir, dan jaga jarak apabila di tempat umum untuk mencegah penyebaran covid 19 ini.

(Admin-Megamendung)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini