



TANJUNGSARI – Wabah virus Novel Corona dari Cina atau dinamai 2019-nCoV sedang mengkhawatirkan banyak pihak akhir-akhir ini. Virus yang tercatat penyebaran pertama kalinya di Wuhan, Cina itu kini dilaporkan telah menyebar ke berbagai negara termasuk Indonesia.
Sebagaimana diketahui, virus Corona adalah virus baru penyebab penyakit saluran pernapasan. Virus ini merupakan satu keluarga dengan virus penyebab SARS dan MERS. Gejala klinis yang ditimbulkan dari infeksi virus Corona antara lain demam, batuk-pilek, gangguan pernapasan, sakit tenggorokan, letih dan lesu.
dalam membantu program Pemerintah menanggulangi Virus tersebut, Polsek Tanjungsari memasang Maklumat KAPOLRI tentang Kepatuhan terhadap kebijakan Pemerintah dalam penanganan penyebaran Virus CORONA (COVID-19) di tempat-tempat yang sering didatangi oleh Masyarakat di wilayah Kecamatan Tanjungsari.
Selain memasang himbauan program Pemerintah tersebut, melalui pengeras suara mobil PATROLI (Red), Polsek tanjungsari memberikan informasi cara melindungi diri dari bahaya Virus tersebut dengan cara:
- Rajin-rajin cuci tangan dengan sabun! Jangan lupa! Sebelum makan, setelah dari toilet, setelah memegang binatang, atau setelah berpergian.
- Ketika batuk atau bersin jangan lupa untuk menutup mulut dan hidung kamu, ya. Pakai tissue, saputangan, atau lipatan siku.
- Hindari kontak dekat dengan orang yang menunjukkan gejala Covid-19
- Hindari kerumunan
- Jangan lupa untuk jaga jarak lebih dari 1 meter antar kamu dan orang-orang di sekitarmu (social distancing)