Kemang, Bogor-Kepolisian Sektor Kemang, Polres Bogor, Polsek Kemang melaksanakan apel malam hari persiapan patroli kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dengan sasaran sajam, miras, narkoba dan kelengkapan kendaraan di Wilayah Hukum Polsek Kemang. Atensi ini berdasarkan perintah Bapak Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy, Kegiatan KRYD ini dilaksanakan pada hari Selasa (31/03/2020).
Kegiatan KRYD di Pimpin oleh Iptu Lukito Ratno dan Briptu J. Simanjuntak Anggota Polsek Kemang, menghimbauan kepada Personil Polsek Kemang untuk selalu berhati-hati dalam setiap menjalankan tugas KRYD, prioritas utama yang diperiksa dalam kegiatan tersebut berupa sajam, miras maupun kelengkapan surat-surat kendaraan sebagai upaya untuk mencegah tidak gangguan kamtibmas.
Kegiatan KRYD ini sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab Kepolisian terhadap masyarakat sesuai dengan Tugas Pokok Kepolisian yaitu memberikan Perlindungan, Pengayoman dan Pelayanan kepada masyarakat. Dalam kegiatan KRYD hari ini tidak ditemukan barang berbahaya berupa sajam, miras, narkoba dan barang berbahaya maupun pelaku kriminalitas lainnya, selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman, lancar dan kondusif.
(Admin-Kemang).