Bhabinkamtibmas Polsek Megamendung Pengamanan Pendistribusian Bantuan Sembako dari Gubernur Jabar

0
75
Bhabinkamtibmas Desa Pasir Angin Ipda Musrinal melaksanakan pengamanan pendistribusian bantuan sembako dari Gubernur Jabar (11/6)

Megamendung, Bogor-Kepolisian Sektor Megamendung, Polres Bogor, Bhabinkamtibmas Desa Pasir Angin Ipda Musrinal melaksanakan pengamanan pendistribusian bantuan sembako dari Gubernur Jabar di Aula Kantor Desa Pasir angin, Kp. Pasir angin Desa Pasir angin Kec. Megamendung Kab. Bogor pada hari Kamis (11/6/2020) sekitar pukul 09.30 WIB.

Dalam melaksanakan pengamanan pendistribusian bantuan sembako Jabar Sehat Lahir Batin dari Gubernur Jabar tersebut, Ipda Musrinal tidak lupa memberikan himbauan protokol kesehatan kepada warga yang datang untuk mencegah penyebaran virus corona (covid19) ini. Hari ini, warga desa pasir angin yang mendapat bantuan sembako dari Gubernur Jabar berjumlah 249 KK sehingga total warga desa pasir angin kecamatan megamendung yang mendapat bantuan sembako dari Gubernur Jabar sebanyak 324 KK.  

Kegiatan pendistribusian bantuan sembako ini dihadiri oleh Camat Megamendung Bpk. Endi Rismawan, S.Sos, Kades Pasir angin Bpk. H. Endang Setiawan beserta staf desa, Ketua BPD Bpk. Makmun Nugraha dan Ketua LPM Bpk. A. Sanusi.  

(Admin-Megamendung)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini