Polsek Ciomas Polres Bogor, Bhabinkamtibmas Desa Kota Batu Polsek Ciomas Aiptu Ketang Urip Nurbowo melaksanakan Door To Door System (DDS) Kamtibmas Posko Satgas Covid 19 di RW 05 Asrama Badak Putih dan RW 8 Cibogel Desa Kotabatu Kab. Bogor. Senin (13/04/2020)
Dalam kesempatan ini Bhabinkamtibmas memberikan himbauan dan pesan kamtibmas kepada piket posko covid 19 diantaranya :
● Memasuki Kp. Cibogel Desa Kota Batu harus memakai masker.
● Memasuki RW 05 Asrama Badak Putih dan RW 08 Cibogel Desa Kotabatu agar dilakukan penyemprotan cairan anti septik kepada pengendara roda 2 dan roda 4 yg masuk.
Adapun Pengontrolan Pos Jaga Petugas Aiptu Ketang Urip Nurbowo Menyampaikan Pesan Pesan Himbauan Terhadap Petugas Jaga Pos RW 05 Dan Pos RW 08 diantaranya : laksanakan tugas jaga sesuai dengan orosedurnya serta utamakan keselamatan diri, melaksanakan pengecekan terhadap adminitrasi baik dari kelengkapan perorangan maupun data lainnya, lakukan pendataan terhadap warga masyarakat utamanya ODP Bagi warga masyarakat yang pulang kerja baik dari luar kota maupun luar Jawa.
“Diharapkan dengan adanya Pos Satgas Covid agar masyarakat Desa Kota Batu dapat memahami dan melaksanakan guna untuk memutus mata rantai dari penyebaran Virus Corona atau Covid 19”, ujar Aiptu Ketang Urip Nurbowo. (Admin Ciomas)
