Cigudeg, Bogor – Kepolisian Sektor Cigudeg Polres Bogor, Bhabinkamtibmas Desa Batujajar lakukan anjangsana ke kantor kepala desa samakan persepsi cegah corona. Selasa(14/07/2020).
Penyebaran virus corona semakin membuat resah masyarakat, menyikapi hal itu Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Kepala Desa Batujajar menyamakan persepsi untuk menghimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
Bhabinkamtibmas desa batujajar Bripka Arief menghimbau agar masyarakat tidak mudah menyebarkan berita hoax yang bisa menimbulkan keresahan di masyarakat, hindari aksi timbun dan borong sembako, biasakan pola hidup sehat dengan rajin mencuci tangan, memakai masker dan hindari kerumunan (Admin-Cigudeg).