Cileungsi,Bogor-Kepolisian sektor Cileungsi, Babhinkamtibmas desa Situsari Aiptu Surbakti melakukan Sambang warga dilanjut Door to Door dengan aktitf dan terus menerus kepada Bpk.Ust.Badrulah (tokoh agama) di Kp.Tunggilis Rt.02/07 desa Situsari kecamatan Cileungsi mpada hari Sabtu(21/03/2020).
Maksud dan tujuan dilakukan Sambang warga khususnya kepada tokoh agama agar dapat membantu memberikan himbauan untuk menjaga kerukunan dalam bermasyarakat, tidak mudah menerima berita yang belum tentu kebenarannya dikarenakan tokoh agama adalah tokoh terpenting di desa dalam meredam masalah yang terjadi di masyarakat.
Babhinkamtibmas bekerjasama dengan tokoh agama selain dapat membantu meredam bila terjadi permasalahan baik antar warga maupun antar kampung juga dapat membantu memberikan himbauan kepada untuk berprilaku hidup sehat dan bersih baik untuk di dalam rumah tangga maupun di lingkungan sekitarnya agar terhindar penyebaran viruc Covid 19/corona maupun penyakit lainnya.(Admin-Cileungsi).