Antisipasi Penyebaran Virus Corona, Polsek Jonggol Bersih – Bersih Mako

0
65
Personel Polsek Jonggol melaksanakan bersih – bersih mako polsek guna antisipasi penyebaran virus corona ( 21/03)

Jonggol, Bogor- Kepolisian Sektor Jonggol Polres Bogor,  Kapolsek Jonggol Polres Bogor AKP Agus Hidayat, S.H pimpin Anggota Polsek Jonggol melaksanakan Kegiatan Bersih-bersih Mako Polsek Jonggol guna antisipasi penyebaran virus corona, pada hari Sabtu (21/03/2020)

Kanit Sabhara Polsek Jonggol melaksanakan bersih – bersih mako polsek guna antisipasi penyebaran virus corona ( 21/03

Tujuan dilakukan pembersihan adalah untuk menangkal penyebaran virus Corona / Covid – 19. Selain itu adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang datang untuk melapor baik laporan kehilangan surat berharga maupun yang akan mengambil Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) atupun yang akan melapor pengaduan.

Kegiatan bersih bersih tersebut dipimpin langsung Kapolsek Jonggol Polres Bogor  AKP Agus Hidayat, S.H, bersama anggota Polsek Jonggol dengan membersihkan kantor Polsek Jonggol  hingga halaman Mapolsek.

Personel Polsek Jonggol melaksanakan bersih – bersih ruang SPKT guna antisipasi penyebaran virus corona ( 21/03)

Kapolsek mengatakan kegiatan ini merupakan Program Kapolri dalam menyemarakkan pola hidup sehat dengan menjaga kebersihan halaman maupun ruang kerja masing masing guna antisipasi penyebaran Virus Corona.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini