Antisipasi Kejahatan Anggota Patroli Polsek Ciampea Kontrol Pemukiman Warga

0
70
Antisipasi Kejahatan Anggota Patroli Polsek Ciampea Kontrol Pemukiman Warga
Patroli Unit sabhara Polsek Ciampea (19/4/2020).

POLRES BOGOR – Unit Patroli Polsek Ciampea yang diawaki oleh Aipda Dadan Abdullah dan Bripka Okka Dwi Kurniawan melaksanakan patroli dialogis ke Pemukiman warga masyarakat. Minggu (19/4/2020)

Dalam melaksanakan patroli dialogis bertemu dengan security perumahan dan memberikan pesan kamtibmas untuk selalu pantau sekeliling wilayah mengantisipasi tindak pidana Curi, Curat dan Curas demi terciptanya keamanan, ketertiban serta kenyamanan di wilayah Hukum Polsek Ciampea.

Patroli kamtibmas yang dilakukan oleh Unit Sabhara Polsek Ciampea merupakan salah satu cara memberikan rasa aman kepada warga masyarakat khususnya wilayah hukum Polsek Ciampea dan memberikan efek kepada pelaku kejahatan untuk tidak melakukan niatnya tutur Kapolsek.

Apa yang dilakukan oleh Anggota Unit Sabhara sesuai arahan Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy, S.H., S.IK, M.Pict, M.ISS. melalui Kapolsek Ciampea Kompol A. Agung Raka, S.H., agar Patroli Sabhara harus proaktif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat agar terciptanya keadaan keamanan yang kondusif di wilayah hukum Polsek Ciampea.
(admin Ciampea).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini