Polsek Parung, Polres Bogor-Bhabinkamtibmas Polsek Parung Polres Bogor Aiptu Joko Wartoyo melakukan kegiatan anjangsana ke wilayah Desa Cogreg Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor untuk memberikan himbauan jaga kebersihan di tengah pandemic Covid-19. (31/05/2020).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terjadinya banjir dan untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang meluas. Selain itu anjangsana yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini juga bertujuan mempererat kemitraan antara warga masyarakat dengan petugas Kepolisian setempat. Anjangsana yang dilakukan oleh personil Bhabinkamtibmas ini dilakukan atas inisiasi oleh Kapolsek Parung Polres Bogor Kompol Puji Astono, serta atas perintah Bapak Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy, “Kami turu menghimbau melalui peran serta Bhabinkamtibmas agar warga tetap menjalankan protokol kesehatan serta menjaga kebersihan lingkungan menuju kondisi new normal di wilayah kita”. (BAP).