
Dramaga, Bogor – Kepolisian Sektor Dramaga Polres Bogor melalui Bhabinkamtibmas Desa Babakan AIPDA YAN RUHYANA pimpin apel sekaligus cek kesiapsiagaan pihak keamanan (security) Kampus IPB guna terciptanya keamanan di lingkungan Kampus IPB Desa Babakan Kecamatan Dramaga. (18/03/2020)
Apel pagi bagi pihak keamanan (security) Kampus IPB merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan, namun kali ini ada yang berbeda yaitu Apel pagi tersebut diambil oleh Babhinkamtibmas AIPDA YAN RUHYANA yang bertujuan untuk memberikan arahan dan himbauan terkait dengan keamanan dilingkungan Kampus IPB khususnya dan Kecamatan Dramaga umumnya.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Desa Babakan AIPDA YAN RUHYANA menyampaikan beberapa arahan diantaranya sehubungan kegiatan perkuliahan didalam Kampus saat ini libur, diharapkan agar pihak keamanan (security) agar lebih meningkatkan patroli terutama pada ruangan atau gedung yang rawan terjadinya tindak pidana pencurian, karena saat tidak ada kegiatan perkuliahan situasi dilingkungan Kampus sepi sehingga kewaspadaan pihak keamanan harus lebih ekstra.
(admin_dramaga)